Dalam
tema kali ini saya akan membahas tentang manusia dan keindahan serta
hubungan-hubungan yang menyangkut pada keduanya. Untuk pengertian dari
manusia sudah saya jelaskan cukup detail pada bahasan sebelumnya.
Keindahan,
keindahan yang berasal dari kata indah yang mempunyai arti yaitu enak
dilihat, elok, nyaman dipandang dengan mata telanjang, dan sebagainya.
Kata keindahan adalah bukan ditentukan oleh rumus, satuan, dan keindahan
tidak dapat ditakar atau dinilai oleh perseorangan saja, melainkan
keindahan dapat dinilai melalui masing-masing imajinasi yang terdapat
pada otak manusia, intinya keindahan adalah abstrak dan abstrak adalah
keindahan.
Keindahan
merupakan sesuatu yang relatif, arti dari keindahan adalah relatif
yaitu jika seseorang melihat sesuatu, seumpama ia melihat pemandangan
puncak dengan pohon-pohon teh yang sedang ingin dipanen, lalu ia
mengatakan bahwa pemandangan tersebut adalah indah. Itu hanya merupakan
pandangan dari orang tersebut, tetapi ada orang lain yang mengatakan
bahwa pemandangan tersebut adalah pemandangan yang biasa-biasa saja dan
ia merasa pemandangan itu tidaklah indah. Inilah yang dimaksud dengan
keindahan itu bersifat relatif, yang artinya bagi satu orang sesuatu itu
adalah indah tetapi belum tentu menurut orang lain sesuatu itu indah.
Mengenai
hubungan-hubungan apa saja yang terdapat antara manusia dan keindahan
sangatlah banyak. Salah satu contoh yang akan saya ambil mengenai hal
ini adalah manusia itu indah diantara makhluk hidup yang lainnya.
Maksud
dari manusia itu indah diantara makhluk hidup yang lainnya adalah,
Allah Swt menciptakan manusia dari tanah dengan bentuk yang sempurna
diantara makhluk hidup yang lainnya, ditambah lagi manusia diberikan
satu keunggulan lagi oleh Allah Swt yaitu akal sehat. Manusia diciptakan
dengan bentuk yang sangat sempurna dan terlihat indah dipandang mata.
Manusia diberi anugerah dua buah mata, dua buah telinga, dua buah tangan
dan kaki, kepala, dan lain-lain, semua itu dirasa sangat memenuhi
kriteria keindahan disamping memang Allah Swt menciptakan manusia dengan
segala keindahannya.
Meskipun
manusia telah diciptakan dengan bentuk yang sempurna sehingga
menciptakan keindahan, namun ada juga manusia yang mencoba untuk
memperindah lagi dirinya dengan berbagai macam cara. Diantarannya adalah
merajah kulitnya atau popular disebut tato, atau ada pula dengan
mengecat/manggambar pada tubuh dari manusia tersebut atau lebih terkenal
dengan istilah body painting.
Istilah
tato sendiri sudah cukup lama masuk ke negara Indonesia. Tato merupakan
seni merajah kulit dengan tinta, cara pengerjaannya adalah dengan
dirajah atau ditusuk ke dalam kulit manusia. Banyak gambar atau tulisan
yang dapat dirajah atau ditato ke dalam kulit manusia. Inilah
salah satu hubungan yang timbul antara manusia dengan keindahan. Dimana
para manusia mencoba untuk lebih memperindah bentuk atau tampilan dari
tubuh mereka dengan cara mentato.
Yang kedua adalah body painting. Body painting adalah salah satu bentuk seni yang bertujuan untuk memperindah tampilan dari bentuk tubuh seorang manusia. Asal kata body painting adalah body dan painting, body yang artinya badan atau tubuh, sedangkan painting artinya adalah mewarnai atau melukis. Jadi, body painting
berarti seni melukis atau mewarnai tubuh. Media yang digunakan untuk
mengerjakan seni ini adalah tubuh dari seorang manusia, cat atau bahan
pewarna lainnya, dan alat lukis seperti kuas dan sebagainya. Biasannya dari kebanyakan orang yang melakukan seni body painting ini adalah dari kalangan wanita. Inilah salah satu dari sekian banyak hubungan yang dapat diambil dari manusia dan keindahan.